Aug 31, 2011

BlackBerry CDMA Kenapa Tidak?



Pada tahun 2011 bulan Mei, Research In Motion (RIM) telah meluncurkan dua produk anyarnya yaitu BlackBerry Bold 9900 & BlackBerry Bold 9930. Kedua BlackBerry jenis Bold dari penampilannya terlihat sama persis namun berbeda di jaringannya. BlackBerry Bold 9900 bekerja pada jaringan GSM sedangkan BlackBerry Bold 9930 bekerja di jaringan CDMA. DI tanah air telah makin banyak BlackBerry yang bekerja pada sistem CDMA. Ini berawal pada tahun 2009, dimana Smart Telecom BlackBerry
mulai meluncurkan CDMA BB Smart Telecom. Dan mulai disusul oleh provider yang lain seperti XL BlackBerry dan Telkomsel BlackBerry. Sebelumnya mari kita mengenal lebih dekat apa arti dari “CDMA” dan apa saja sih keunggulan BlackBerry CDMA ini?

CDMA yang merupakan kependekan dari Code Division Multiple Access, adalah sebuah bentuk pemultipleksan (bukan sebuah skema pemodulasian) dan sebuah metode akses secara bersama yang membagi kanal tidak berdasarkan waktu (seperti pada TDMA) atau frekuensi (seperti pada FDMA), namun dengan cara mengkodekan data dengan sebuah kode khusus yang diasosiasikan dengan tiap kanal yang ada dan menggunakan sifat-sifat interferensi konstruktif dari kode-kode khusus itu untuk melakukan pemultipleksan (pengertian menurut Wikipedia). Dan menurut pengertian lainnya, CDMA merupakan suatu format transmisi radio yang digunakan di Amerika Utara, khususnya untuk komunikasi jaringan tanpa kabel atau melalui telepon selular yang melalui bandwidth Personal Communication System. Metoda CDMA ini membentuk beberapa channel secara logic melalui satu jalur komunikasi melalui pengkodean Walsh, yang merupakan sebuah pembangkit kode secara acak untuk transmisi suara. Pada pemrosesan kode Walsh ini, 64 channel yang berbeda secara logic ini, dapat disatukan dalam satu bandwith, yaitu dengan lebar 1,25 MHz.

Beberapa Keunggulan dari CDMA:
1. Hanya membutuhkan satu radio yang dibutuhkan untuk beberapa sektor/cell.
2. Tidak membutuhkan equalizer untuk mengatasi gangguan spektrum sinyal.
3. Dapat bergabung dengan metode akses lainnya, tidak membutuhkan penghitung waktu (guard time) untuk melihat rentang waktu dan penjaga pita (guard band) untuk menjaga intervensi antar kanal.
4. Tidak membutuhkan alokasi dan pengelolaan frekuensi
5. Memiliki kapasitas yang halus untuk membatasi para pengguna akses.
6. Memiliki proteksi dari proses penyadapan.

Dan juga beberapa perbedaan yang mencolok antara CDMA dan GSM
*Tarif
Untuk CDMA lebih murah untuk dalam kota dan promosi tertentu
Untuk GSM harga telepon lebih mahal dari CMDA. Namun tak jarang tesedia promosi khusus yang gratis
*Fasilitas
GSM mempunyai fasilitas 3G dan CDMA ECDO. Untuk kecepatan akses komunikasi data, voice, fasilitas EVDO lebih cepat dari 3G
*Kualitas Suara
Kualitas pada ponsel BlackBerry lebih jernih dibanding GSM

No comments:

Post a Comment