Nov 30, 2010

Kemampuan Media pada BlackBerry Torch 9800 (1)

Slider Phone
Ketika Anda memikirkan BlackBerry, tentu pertama kali yang terlintas dalam pikiran Anda adalah layanan push email atau keyboard QWERTY yang penuh. Hal terakhir yang terpikirkan adalah layar sentuh dan pengguna antarmuka. Selama bertahun - tahun BlackBerry dikenal sebagai perangkat kecil yang menyediakan layanan push email, web, kontak, dan kalender dalam satu genggaman. Setiap smart phone baru yang dikeluarkan biasanya selalu diikuti dengan sedikit peningkatan dan perkembangan dari model – model sebelumnya.

Perubahan terbaru yang dikatakan cukup sukses adalah ketika Research in Motion mengeluarkan BlackBerry Storm dengan sebuah teknologi baru bernama SurePress, layar sentuh generasi pertama.

Harga BlackBerry Torch
Pada bulan Agustus 2010, RIM kembali meluncurkan BlackBerry yang diharapkan mampu untuk menembus kalangan menengah ke atas. Harga BlackBerry Torch lebih mahal dibanding dengan smart phone BlackBery lainnya. BlackBerry Torch 9800 merupakan handset BlackBerry pertama yang mengkombinasikan layar sentuh yang cantik dan slider phone yang elegan. Sehingga kita dapat memilih untuk menulis pesan melalui tombol QWERTY virtual yang besar ataupun keyboard QWERTY yang penuh.

Layar LCD TFT transmitif berukuran 3,2 inchi, memiliki resolusi HVGA 480 × 360 piksel. Layar menyediakan gambar yang cerah dan tajam yang memungkinkan Anda untuk tetap mudah melihat di bawah sinar matahari. Kamera berkapasitas 5 mega piksel, yang dilengkapi dengan lampu kilat LED, fokus otomatis, stabilisasi gambar, 11 mode pemandangan, 2x zoom digital dan penandaan geografis.

Sistem operasi telah menggunakan sistem operasi terbaru dari RIM, yaitu BlackBerry OS 6. Dengan sistem operasi terbaru ini, RIM mengklaim bahwa BlackBerry Torch 9800 mempunyai kemampuan media player yang lebih baik, pengguna antar muka dalam satu jari – tanpa harus menyentuh tombol perangkat keras, kecepatan menjelajah dunia maya yang lebih baik dan secara keseluruhan memberikan pengalaman yang lebih baik dari versi sebelumnya. Dengan BlackBerry Torch 9800 memungkinkan Anda untuk mendapatkan hasil yang maksimal dari smart phone Anda. sistem operasi BlackBerry OS 6 merupakan suatu lompatan raksasa bagi BlackBerry. Bila dibandingkan dengan smartphone lainnya mungkin tidak menjadi yang tercepat, namun akan selalu mengikuti sedikit di belakang.

Nov 25, 2010

BlackBerry Torch 9800 – Sentuhan yang Berkelas

Slider Phone
Jika Anda pertama kali melihat BlackBerry Torch 9800, maka akan jelas terlihat bahwa smart phone tersebut merupakan keluaran dari Research in Motion yang mempunyai ciri tersendiri. Tampil dengan slider phone, BlackBerry Torch 9800 masih disukai para penggemar fanatik BlackBerry, karena tampilannya memberikan kesan sentuhan yang berkelas.

Walaupun didesain dengan teknologi slider phone, tetapi jika dilihat dari samping tampak seperti BlackBerry Bold 9700. Pada dasarnya bentuk dan ukuran BlackBerry Torch 9800 sama seperti keluarga BlackBerry Bold yang terkenal elegan dan eksklusif. Pada bagian tepi handset dilapisi dengan krom perak.

Desain berkelas BlackBerry Torch 9800 lebih ditingkatkan dengan layar sentuh 3,2 inchi yang responsif dengan resolusi 480 x 360 piksel serta dilengkapi dengan teknologi pinch to zoom dan dukungan multi touch. Anda tidak perlu bingung dan khawatir tentang cara pengoperasian slider phone yang baru ini. Hal ini karena Anda masih akan menemukan letak tombol Blackberry yang sama, yaitu panggilan, kembali, menu, dan akhir serta trackpad optik yang terletak di tengah. Untuk penulisan pesan, Anda dapat memilih untuk menggunakan keyboard QWERTY virtual atau keyboard QWERTY fisik.

Smartphone gaya dan berkelas ini dilengkapi dengan audio stereo headphone jack 3.5 mm di sisi kanan dan tombol pengatur volume. Pada sisi kiri handset terdapat jack USB mikro. Di bagia atas handset, Anda akan menemukan tombol untuk mematikan suara dan mengunci. BlackBerry Torch 9800 dilengkapi dengan kamera 5 mega piksel dengan lampu kilat LED, fokus otomatis, stabilisasi gambar, mode pemandangan, 2x zoom digital dan penandaan geografis. Pengambilan gambar akan menjadi lebih tajam dan jelas serta mampu merekam video dengan resolusi yang lebih tinggi.

Harga BlackBerry Torch
BlackBerry Torch 9800 yang dikemas dengan 512 MB memori RAM dengan kecepatan prosesor 624 MHz, menjadikannya sebagai salah satu BlackBerry yang paling kuat. Ruang penyimpanan internal 8 GB, dengan tambahan kartu MicroSD, memori eksternal dapat diperbesar hingga 32 GB. Dengan fasilitas Wi Fi 802.11b/g/n, menjelajah dunia maya tidak akan menjadi masalah, karena kemampuan lebih cepat dan halus. BlackBerry Torch 9800 merupakan perangkat pertama yang berjalan pada sistem operasi BlackBerry OS 6.

Dengan harga BlackBerry Torch 9800 yang lebih mahal dibanding BlackBerry tipe yang lain dan didukung dengan tampilan yang benar-benar menonjol, elegan dan lebih berkelas, membuat BlackBerry Torch 9800 berbeda dengan ponsel Blackberry lainnya.

Nov 23, 2010

Aplikasi Keren untuk Smartphone GPS (2)

Smartphone GPS
Dalam artikel “Aplikasi Keren untuk Smartphone GPS (1)” yang lalu telah di bahas 4 aplikasi gratis yang dapat Anda gunakan untuk memperluas kemampuan smartphone Anda. Berikut ini adalah 2 dari 6 aplikasi gratis lanjutan.

1. Google Earth
Meskipun aplikasi Google Maps telah banyak tersedia pada perangkat smartphone kebanyakan, namun aplikasi Google Earth menyediakan pandangan lebih kaya di sekitar Anda. Anda dapat melihat gambar lokasi yang ditinggalkan oleh orang yang pernah berada di lokasi tersebut sebelumnya dan juga membaca entri Wikipedia tentang situs sejarah. Anda dapat menggunakan Google Earth untuk menjadi pemandu wisata Anda sendiri atau untuk rencana liburan Anda berikutnya. Aplikasi Google Earth yang memanfaatkan teknologi smartphone GPS ini, saat ini hanya terdapat pada smartphone GPS berbasis Android dan iPhone.

2. SitorSquat
Aplikasi memerlukan smartphone GPS berbasis Android, Blackberry dan iPhone.
Jika Anda sering memanfaatkan toilet umum, SitorSquat dapat membantu Anda memilih fasilitas toilet umum yang memiliki bersih. Aplikasi ini akan menemukan toilet umum di sekitar Anda dan menunjukkan peringkat kebersihan yang ditinggalkan oleh pengguna toilet lainnya.

Beberapa aplikasi di atas hanya contoh dari sekian banyak program smartphone GPS yang tersedia untuk smartphone. Semakin banyak layanan yang diciptakan dengan memanfaatkan informasi lokasi dari smartphone GPS.

BBM
Anda dapat berbagi informasi mengenai aplikasi di atas kepada teman – teman atau rekan – rekan Anda yang lain. Jika Anda dan teman Anda sama – sama menggunakan BlackBerry sebagai salah satu alat komunikasi, Anda dapat menggunakan BlackBerry Messenger (BBM). BlackBerry Messenger (BBM) adalah aplikasi untuk melakukan pengiriman pesan dengan cepat dan mudah untuk berkomunikasi sesama pengguna BlackBerry dengan memanfaatkan kode PIN. Aplikasi ini juga tersedia secara gratis dan tidak sama seperti e-mail, Anda dapat melakukan beberapa percakapan sekaligus dengan sesama pengguna BlackBerry pada waktu yang bersamaan. Anda juga bisa chatting secara berkelompok, mengetahui siapa – siapa saja yang sedang online, mengirim file dan melacak status pesan Anda.

Selain itu, Anda juga dapat menginformasikan aplikasi di atas dengan menggunakan fasilitas push email yang terdapat pada smart phone BlackBerry Anda. BlackBerry adalah Personal Digital Assistant (PDA) pertama yang menawarkan aplikasi push email dan akhirnya sukses dengan aplikasi yang menjadi salah satu ciri khas dari BlackBerry. Saat ini, banyak perusahaan yang telah memasukkan push email dalam perangkat mereka dan popularitasnya terus berkembang. Beberapa produk yang telah memasukkan push email misalnya Chatteremail untuk Treo, Nokia Intellisync Wireless Email, RoadSync, dan ponsel Sony Ericsson. Dengan push email, secara otomatis smart phone Anda akan memberitahu Anda dengan nada peringatan ketika ada email baru yang masuk.

Nov 18, 2010

Aplikasi Keren untuk Smartphone GPS (1)

BBM
Di Indonesia, smartphone BlackBerry sudah sangat terkenal. Ponsel asal Kanada ini memiliki ciri khas tersendiri yaitu setiap handsetnya selalu dilengkapi dengan fasilitas BBM, push email, dan BlackBerry Maps dan GPS.

Saat ini, fitur GPS (Global Positioning System) telah menjadi fitur yang umum pada smartphone - smartphone keluaran terbaru. Sebagian besar pengguna menganggap smartphone GPS hanya dapat dipergunakan sebagai alat untuk mencari arah saat bepergian atau untuk check-in pada layanan berbasis lokasi seperti Foursquare atau Gowalla. Namun, ada beberapa aplikasi yang memungkinkan Anda untuk melakukan lebih banyak lagi dengan fungsi smartphone GPS Anda. Berikut adalah 4 dari 6 aplikasi gratis yang akan memperluas kemampuan smartphone GPS Anda.

Smartphone GPS
1. Trapster
Aplikasi lalu lintas Trapster menggunakan smartphone GPS pada Blackberry dan iPhone.
Kadang - kadang kita terburu - buru di perjalanan sehingga berpotensi melakukan pelanggaran lalu – lintas. Aplikasi smartphone GPS ini diciptakan sebagai pengingat posisi alat pencatat kecepatan, supaya Anda terhindar dari tilang. Aplikasi ini menggunakan pengumuman suara untuk mengingatkan pengemudi untuk memperlambat laju kendaraannya.

2. Whеrе fοr BlackBerry
Whеrе fοr BlackBerry merupakan aplikasi yang paling sederhana dan cara tercepat untuk mendapatkan konten smartphone GPS pada handset Anda. Ketika Anda mendownload aplikasi gratis ini, Anda akan mendapatkan daftar – daftar peristiwa teraktual dan terkini saat ini, harga terbaik, di mana Anda dapat menemukan steak yang fаntаѕtіk atau bahkan laporan mengenai cuaca di sekitar Anda.

3. Parallel Kingdom
Parallel Kingdom adalah game yang memanfaatkan smartphone GPS pada iPhone.
Salah satu ide yang paling menarik dari Film Matrix adalah ide bahwa adanya dunia maya yang terhubung dengan dunia nyata. Parallel Kingdom bermain dangan konsep seperti itu bahwa dengan menciptakan sebuah dunia virtual di atas peta lokasi Anda di dunia nyata. Dalam game ini Anda akan bertemu dengan pemain lain, membunuh binatang mitos, dan pergi pada pencarian di sekitar komunitas Anda.

4. Showtimes
Aplikasi ini jalan pada smartphone GPS iPhone.
Aplikasi ini sangat cocok ketika Anda mengunjungi sebuah kota asing dan ingin menonton film. Showtimes akan memanfaatkan fitur smartphone GPS iPhone untuk menemukan posisi Anda saat ini dan untuk menemukan bioskop terdekat dan daftar film yang sedang main di setiap lokasinya. Selain itu, aplikasi smartphone GPS ini juga memiliki kemampuan untuk memutar trailer film sehingga Anda dapat menentukan lebih dahulu film mana yang layak Anda tonton sesuai selera Anda.

Nov 16, 2010

Blackberry Torch, Bukan Smart Phone BlackBerry yang Biasa

Slider Phone
Anda semua pasti sudah sangat familiar dengan smart phone BlackBerry. Telepon pintar besutan RIM ini beberapa tahun belakangan telah menjadi handset yang paling digemari. Akhirnya RIM secara mengejutkan mengeluarkan smart phone terbaru yang menggabungkan antara teknologi layar sentuh dan slider phone. Ya, BlackBerry Torch 9800 menjadi smart phone kalangan menengah atas, karena harga BlackBerry Torch yang cukup mahal bagi sebagian besar masyarakat Indonesia.

BlackBerry Torch 9800 mungkin berbeda dari smart phone BlackBerry lainnya di luar sana, tetapi dengan perubahan yang menarik dan menyenangkan, membuat smart phone ini semakin digemari.

Sebagai panduan Anda, berikut adalah beberapa spesifikasi dan fitur dari BlackBerry Torch 9800:

BslackBerry Torch
• Dimensi pada saat slider phonenya dibuka 148 x 62 x 14,6 mm, pada saat ditutup 111 x 62 x 14,6 mm.
• Berat: 161.1 gram.
• Memori: Memori flash 512 MB, dilengkapi dengan eMMC 4 GB + kartu media 4 GB, kapasitas memori dapat ditingkatkan hingga 32 GB dengan kartu microSD.
• Sistem Operasi: BlackBerry OS 6
• Fisik Keyboard: 35 tombol QWERTY backlit, Keyboard QWERTY layar sentuh lengkap : landscape / potret.
• Daya tahan baterai: GSM - Waktu bicara hingga 5,5 jam dan waktu siaga sampai 18 hari / UMTS - Waktu bicara hingga 5,8 jam dan waktu siaga hingga 14 hari / Waktu pemutaran musik hingga 30 jam / Waktu pemutaran video hingga 6 jam.
• Tampilan layar: Layar sentuh HVGA resolusi tinggi 360 x 480 piksel, berukuran 3,2 inchi.
• Kamera: 5 megapiksel dengan lampu kilat, penandaan geografis, fokus otomatis, mode pemandangan, stabilisasi gambar, digital zoom 2x dan perekaman video VGA (640 x 480 piksel).
• Dilengkapi dengan dukungan jaringan 3G, fungsi GPS internal dan BlackBerry Maps.
• Jaringan Quad band GSM / GPRS / EDGE (850 / 900 / 1800 / 1900 MHz)
• Jaringan Tri-band UMTS (2100 / 1900 / 850 / 800MHz)
• Wi-Fi: 802.11b/g/n
• Bluetooth v2.1; Stereo / Mono headset; Serial Port profile; Hands-Free; Bluetooth Stereo Audio (A2DP/AVCRP) dan mendukung Bluetooth profil akses SIM
• Dengan kemampuan pinch-to-zoom
• Dukungan HTML browser tab yang penuh

BlackBerry Torch 9800 ingin menjangkau lebih banyak pengguna daripada sekedar ponsel bisnis. Sesungguhnya, BlackBerry Torch 9800 bukanlah sekedar smart phone biasa.

Nov 11, 2010

Mengatur BlackBerry Torch 9800 dengan Microsoft Exchange Server

Slider Phone
Smartphone BlackBerry Torch 9800 dapat mengintegrasikan hingga 10 akun email ke dalam satu tempat yang mudah diakses, bersama dengan kalender, kontak dan data penting lainnya - sehingga Anda dapat melakukan bisnis di mana saja Anda berada.

Mengatur BlackBerry Torch slider phone dengan Microsoft Exchange Server

Tip ini terutama untuk pengguna non-BlackBerry Enterprise Server yang menggunakan Intellisync untuk sinkronisasi Outlook dengan smartphone BlackBerry mereka. Dengan Intellisync Anda memiliki kemampuan untuk menyinkronkan buku alamat Anda, kalender, buku memo, dan tugas - tugas.

Untuk memastikan sinkronisasi dilakukan dengan tepat, ikuti langkah - langkah berikut:
1. Klik dua kali Intellisync. Klik konfigurasi PIM.
2. Tandai mana yang ingin Anda sinkronisasi.
3. Konfigurasi sinkronisasi dengan menekan tombol “choose” (pilih).
4. Pilih BlackBerry Wireless Sync sebagai penerjemah kalender nirkabel.
5. Pada jendela Intellisync, klik “Synchronize Now” (sinkronkan sekarang).

Mensinkronisasi BlackBerry Torch 9800 dengan Microsoft Exchange Server menggunakan BlackBerry Enterprise Server

Harga BlackBerry Torch
Untuk mengkonfigurasi akun email Anda langsung dari smartphone BlackBerry Anda, ikuti langkah – langkah di bawah ini:
1. Untuk mendapatkan situs setup email:
• Jika ada sebuah pilihan setup email pada layar awal smartphone Anda, klik pilihan tersebut.
• Atau, ada setup wizard pada smartphone Anda yang akan secara otomatis muncul saat pertama kali Anda menghidupkan smartphone Anda atau akan tampil sebagai ikon pada layar awal dari smartphone Anda. Ketika Anda sampai pada layar email di setup wizard, pilih “I want to create” (saya ingin membuat atau “add an email address” (menambah alamat email).
2. Klik “Next” (berikutnya).
3. Untuk menerima persyaratan perjanjian lisensi, pilih “I have read and understand the End User Agreement” (Saya telah membaca dan memahami Perjanjian Pengguna Akhir) pilihan atau centang pada kotak. Klik “I Agree” (Saya setuju).
4. Untuk mengintegrasikan alamat email yang sudah Anda gunakan, masukkan alamat lengkap email dan password pada akun email.
5. Klik “Next” (berikutnya). Situs ini akan menegaskan apakah alamat email Anda telah berhasil ditambahkan. Lalu klik OK.

Jika Anda ingin membuat alamat email baru untuk smartphone BlackBerry Anda (misalnya : username@carrier.blackberry.com), Anda harus melakukan salah satu dari berikut ini, tergantung pada smartphone Anda:
• Klik “Create a BlackBerry email address” (Buat alamat email BlackBerry).
atau
• Klik “I would like to create a new BlackBerry email address” (Saya ingin membuat alamat email BlackBerry yang baru). Kemudian ketik nama pengguna yang ingin Anda gunakan sebelum tanda @ dalam alamat email BlackBerry Anda yang baru. Klik “Next” (berikutnya), diikuti dengan OK.
• Untuk kembali ke setup wizard, klik “Log Out” (keluar) atau “Close” (tutup).

Jika Anda belum memiliki ponsel canggih terbaru ini dapatkan informasi spesifikasi, fitur, dan harga BlackBerry Torch di website resmi BlackBerry Indonesia.

Nov 9, 2010

BlackBerry 8520 - sebuah Handset yang Sempurna & Menyenangkan

Smartphone GPSBlackBerry 8520 Gemini sebagai anggota keluarga dari BlackBerry Curve yang fantastis, kini hadir dengan warna ungu yang elegan. BlackBerry 8520 Gemini yang pasti akan menarik perhatian banyak orang untuk menikmati sentuhan gaya dengan smartphone mereka.

Tampilan tradisional dari BlackBerry 8520 Gemini.

BlackBerry 8520 Gemini selain hadir dengan casing berwarna ungu juga memiliki casing tradisional yang berwarna hitam. Keyboard QWERTY penuh dengan 35 tombol dan cahaya latar yang dirancang dengan baik, dan mempunyai jarak yang bagus untuk mengetik akan menguntungkan Anda untuk mengetik pesan singkat secara cepat atau mengedit e-mail. Navigasinya mempergunakan trackpad yang terletak di sisi depan.

Dengan ukuran 109 mm x 60 mm x 13.9 mm dan berat 106 gram, Blackberry 8520 Gemini terasa nyaman untuk digenggam. Ukuran Blackberry 8520 Gemini sama dengan BlackBerry 9700, tetapi Bold 9700 sedikit lebih berat.

Layarnya mempunyai resolusi 320 x 240 piksel, dengan lebih dari 65.000 warna akan memberikan tampilan gambar yang lebih tajam dan jernih beresolusi tinggi. Layarnya hadir dengan TFT transmitif dan mempunyai diagonal 2,46 inci. Ukuran huruf dapat disesuaikan dengan keinginan Anda.

Baterainya mempergunakan lithium-ion 1150 mAh yang bisa diganti atau diisi ulang. Dengan baterai tipe ini akan memberikan waktu siaga hingga 408 jam (17 hari) dan waktu bicara hingga 4,5 jam.

Kecepatan prosesornya 512 MHz. Kapasitas memori yang terpasang sebesar 256 MB, memori eksternal dapat di upgrade dengan dukungan kartu microSD.

Fitur - fitur multimedia
Push Email

BlackBerry 8520 Gemini ini memiliki kamera 2 mega piksel yang mampu menangkap gambar dengan resolusi 1600 × 1200 piksel dan juga dapat merekam video dalam resolusi VGA. BlackBerry 8520 Gemini adalah ponsel bisnis yang dilengkapi dengan fungsi push email, organizer, Wi-fi dan berbagai fungsi perkantoran lainnya. Tetapi bukan berarti tanpa dukungan fitur multimedia. Untuk pemutaran media, format video mendukung MPEG4, H.263, H.264, WMV9, sedangkan format audio mendukung MP3, AMR-NB, AMR-WB, QCELP EVRC, AAC-LC, AAC+, eAAC+, WMA9, Windows Media 10 Standard/Professional. Sehingga Anda dapat dengan mudah memutar video atau mendengarkan musik kesayangan Anda. Sayangnya BlackBerry 8520 ini bukan merupakan smartphone GPS, seperti tipe-tipe BlackBerry lainnya.

Anda dapat menyesuaikan jenis nada dering yang Anda suka dengan polifonik / MIDI atau lagu favorit Anda dengan format MP3. Di waktu senggang, Anda dapat memainkan aplikasi permainan yang dapat Anda download dan tambahkan pada koleksi smartphone Anda.

Dengan BlackBerry Messenger (BBM), Anda akan terus terhubung dengan teman, saudara ataupun rekan bisnis Anda.

Nov 5, 2010

BlackBerry Bold 9700, Si Cerdas nan Elegan

Push EmailSama seperti BlackBerry 8520 Gemini, navigasi BlackBerry 9700 menggunakan trackpad optik, bukan lagi menggunakan trackball yang dipakai oleh BlackBerry Bold versi sebelumnya. Ini memberikan sentuhan yang berbeda, dan terlihat lebih gaya sebagai sebuah smartphone. Trackpad optik memiliki pengaturan yang bervariasi yang dapat Anda sesuaikan setiap saat dan merupakan cara yang mudah untuk menavigasi menu utama.

Prosesor yang berkecepatan 624 MHz sudah sangat canggih, jika Anda mengalami masalah, Anda dapat menekan tombol trackpad untuk melihat menu apa saja yang sedang dijalankan, sehingga Anda dapat melihat aplikasi apa saja yang menggunakan memori telepon - sangat mirip dengan windows task manager pada komputer. Sebenarnya, baik pada BlackBerry 9700 maupun BlackBerry Storm2 kinerjanya telah dipercepat, sehingga kedua smartphone tersebut dapat membuka aplikasi lebih cepat dari sebelumnya.

Ketika Anda masuk ke profil kontak teman atau rekan Anda, Anda dapat melihat foto, detail dan informasi lainnya, sehingga Anda bisa mengatur kontak antara teman-teman bisnis dan teman-teman pribadi.
Smartphone GPSBlackBerry Messenger (BBM) disertakan juga, sehingga dengan memasukkan PIN dari kolega atau teman Anda ke dalam smartphone Anda, Anda tetap dapat berkomunikasi dengan sesama pengguna BlackBerry di seluruh dunia.

Seperti biasa, push email BlackBerry terkenal brilian. Dengan plug yang sederhana Anda dapat terhubung ke akun e-mail Anda dengan cepat dan mudah. Anda bahkan dapat mengintegrasikan sampai 10 alamat e-mail sekaligus ke dalam satu tempat yang mudah diakses. Perangkat 3G Phone ini juga dilengkapi dengan Wi Fi yang memungkinkan Anda untuk mengakses internet tanpa mengeluarkan biaya. Aplikasi smartphone GPS dan BlackBerry Maps juga disediakan untuk mendukung aktifitas Anda. Untuk fitur wifi ini sangat disayangkan tidak terdapat pada BlackBerry Storm 9530 dan BlackBerry Storm 9500.

Daya tahan baterai cukup lama, 21 hari untuk waktu siaga dan 6 jam untuk waktu bicara. Bahkan dapat digunakan untuk memutar musik selama hampir 38 jam. Sehingga Anda dapat tetap melakukan perjalanan bisnis yang cukup jauh tanpa khawatir ponsel Anda akan mati.

Dengan Manajer Desktop BlackBerry, Anda dapat membuat cadangan semua file Anda ke komputer Anda untuk memastikan file – file Anda tetap aman jika Anda kehilangan ponsel Anda.

Hal terbaik dari smartphone ini adalah kecepatan! Sekali lagi, itu sangat bagus terutama untuk pengguna dari kalangan bisnis. Desainnya bagus dan bekerja dengan baik bagi pengguna bisnis. Terutama untuk kemampuannya mengedit dokumen, baik itu Word, Excel, PowerPoint maupun file dalam bentuk PDF.